Minggu, 02 Juli 2023

Frame Balap 27 Memakai U Brake Short Modern.

 Frame Balap 27 Memakai U Brake Short Modern.


Aplikasi U Brake textro short pada sepeda balap federal Alpha 27 1¼. Banyak yang bingung ketika merakit sepeda balap jadul 27, tapi u brake long jadul susah di dapat. 


Tonton  Video: Frame Balap 27 Memakai U Brake Short Modern. Link: https://youtu.be/_nFoR8g-_YQ

Video di Youtube Huget Pedanesia, ditunjukkan solusinya. Tonton Channel Youtube Huget Pedanesia dan subscribe supaya tak terlewat video menarik tentang sepeda balap jadul lainnya. 

Semoga bermanfaat. 

Selasa, 25 Januari 2022

GOFIETS MALANG CYCLING TOUR | Explore Kajoe Tangan dan Spot Heritage Kota Malang

 Kayu Tangan Heritage (Kajoe Tangan Heritage) sedang viral viralnya. Gofiets sebagai operator Malang Cycling Tour siap mengantar Anda keliling Spot Wisata Heritage dan Unik di Kota Malang. Gofiets menawarkan wisata sambil bersepeda mengunjungi berbagai tempat bersejarah di Malang.  Simak Videonya di Channel Youtube Huget Pedanesia atau Klik Link: https://youtu.be/i_BxJfuagdg

Gofiets merupakan Operator Paket Wisata dengan bersepeda, saat ini menawarkan Paket Wisata Heritage di Kota Malang. Rute yang ditawarkan meliputi spot ikonik Kota Malang, seperti Spot Heritage Kayu Tangan, Alun-Alun 

Tugu, Kampung Warna Warni, Museum dll. Dengan dipandu oleh tour guide yg ramah, Anda dijamin mendapatkan pengalaman wisata baru dengan bersepeda. 

Bagi Anda yang sedang berwisata di Kota Dingin  ini dan ingin menikmati indah dan segarnya udara Malang bisa memanfaatkan jasa Gofiets. 

Dengan bersepeda, selain sehat juga menawarkan sesuatu yg berbeda melengkapi liburan Anda di Kota Malang. 

Follow IG @gofiets Malang Cycling Tour


"Sehatkan Diri, Selamatkan Bumi"

Cycling Learning Campaign 

Rabu, 25 Agustus 2021

MIRADA ARSITEK: SHIMANO AERO 27ers, Vintage Road Bike By Shimano Bicycle!

Pada topik kali akan saya review sepeda milik Owner Mirada Arsitek. Om Angga sang Arsitek yg suka hoby koleksi sepeda vintage. 

Shimano selain terkenal dengan produk part sepeda, dan alat pancing yang terkenal, juga memproduksi sepeda balap, Shimano Aero Balap Jadul 27. 

Semoga review singkat ini bisa menambah wawasan dan perbedaharaan seputar sepeda balap jadul atau vintage road bike.

Terima Kasih


#sepedabalapjadul
#vintageroadbike

Selasa, 17 Agustus 2021

SEPEDA FEDERAL LANGKA! Cerita Tips Membeli Dengan Harga Murah

#sepedafederal #federalterbaik #pedanesia

Tidak lengkap jika tidak ada sepeda federal di garasi kita. Sepeda Federal Terbaik dan Langka menjadi impian pecinta sepeda vintage.
Banyak type sepeda federal yang diproduksi oleh FCM, seperti federal diagram, mount everest, bobcat dll.



Saya beruntung berkesempatan mempunyai 3 jenis sepeda federal yang katanya terbilang langka dan dengan harga "murah".

Link Youtube:
https://youtu.be/4e4QkD_nV9Q

SEPEDA FEDERAL LANGKA! Cerita Tips Membeli Dengan Harga Murah

Dalam Video kali ini saya sedikit "pamer" dan berbagi cerita bagaimana saya mendapat sepeda ini, yaitu sepeda federal diagram oversize, bobcat mg20 dan sepeda federal balap 700c stylizer.

Semoga video ini bermanfaat. Terima Kasih.

Minggu, 20 Juni 2021

Pedanesia: Sehatkan Diri, Selamatkan Bumi

 Sehatkan Diri, Selamatkan Bumi


Pedanesia, Slogan atau Tagline: 

"Sehatkan Diri, Selamatkan Bumi"

Merupakan visi atau tujuan yang ingin disampaikan, bahwa dengan mengenal sepeda diharapkan membangkitkan kemauan untuk bersepeda, kemana saja, kapan saja dan di mana saja. 



Bersepeda tidak hanya melulu berkaitan dengan kesehatan belaka, namun dengan melestarikan sepeda-sepeda klasik peninggalan jaman dulu, secara tidak langsung kita sedang menyelamatkan bumi kita. 

Naiknya kemauan orang bersepeda secara tidak langsung, menaikkan produksi sepeda. Sebagaimana kita ketahui, bahwa bahan baku utama sepeda berasal dari besi, aluminium hingga serat karbon, yang merupakan hasil dari explorasi alam. 


Maka satu hal kecil yang bisa dilakukan adalah mengkampanyekan penggunaan sepeda-sepeda lama yang keberadaannya masih melimpah di negeri ini. 

Selain itu, dengan menggunakan sepeda lama, secara tidak langsung kita sedang menjadi bagian dalam pelestarian sejarah, terutama dari sepeda-sepeda lama yang kita pakai. 


Secara, tidak ada hal yang lebih membahagiakan kecuali berbuat sesuatu yang bisa menginspirasi hingga memotivasi hal positif, walau sekecil apapun itu, dan pedanesia terlahir dari harapan dan impian itu. 

APA ITU PEDANESIA?

Arti dan Makna

Kata PEDANESIA berasal dari kata pedan dan nesia. Pedan berasal dari bahasa Batak, yang artinya, teman, sahabat.
Nesia dari kata nesos (Yunani) yang artinya pulau, daratan atau bisa di makna sebagai tanah, daratan, bumi, tempat tumbuh segala yang ada di atasnya.
Kata Nesia juga bermakna, murni (bentuk lain dari kata Niiesha, Inggris -Amerika).

Pedanesia, juga merupakan kependekan kata Peda - sepeda - pesepeda,
Nesia dari kata Indonesia.

(Kata Huget: berasal dari nama Teguh, bahasa walikan Malang. Huget adaptasi dari kata hug, hugged (Inggris) juga bermakna dipeluk, memeluk, merangkul.
Sedang kata huget dari kata Perancis artinya Sangat besar) 




Dan dari bermacam makna di atas, Kata  Pedanesia, bisa di artikan  sebagai Tempat untuk merangkul, bertumbuh dan bersahabat para penggemar sepeda dan pesepeda di Indonesia.

Logo:
kata pedanesia, berwarna putih, melambangkan kemurnian, ketulusan, juga netralitas.
warna merah di atas huruf i, melambangkan semangat, keberanian, ketegasan.

Slogan:
Sehatkan Diri, Selamatkan Bumi

Merupakan visi atau tujuan yang ingin disampaikan, bahwa dengan mengenal  sepeda diharapkan membangkitkan kemauan untuk bersepeda, kemana saja, kapan saja dan di mana saja.
Bersepeda tidak hanya melulu berkaitan dengan kesehatan belaka, namun dengan melestarikan sepeda-sepeda klasik peninggalan jaman dulu, secara tidak langsung kita sedang menyelamatkan bumi kita.
Naiknya kemauan orang bersepeda secara tidak langsung, menaikkan produksi sepeda. Sebagaimana kita ketahui, bahwa bahan baku utama sepeda berasal dari besi, aluminium  hingga serat karbon, yang merupakan hasil dari explorasi alam.

Maka satu hal kecil yang bisa dilakukan adalah mengkampanyekan penggunaan sepeda-sepeda lama yang keberadaannya masih melimpah di negeri ini.
Selain itu, dengan menggunakan sepeda lama, secara tidak langsung kita sedang menjadi bagian dalam pelestarian sejarah, terutama dari sepeda-sepeda lama yang kita pakai.

Secara, tidak ada hal yang lebih membahagiakan kecuali berbuat sesuatu yang bisa menginspirasi hingga memotivasi hal positif, walau sekecil apapun itu, dan pedanesia terlahir dari harapan  dan impian itu.

Sempurna adalah impian, tetapi mencapai hal itu butuh waktu, butuh pikiran positif dan terbuka, agar apapun itu menjadi sumbangsih pedanesia di persepedaan Indonesia.

3 Dasar:
Si Elsi
Tiga dasar yang menjadi fondasi pedanesia terangkum dalam 3 kata: Cycling, Learning, Campaign (CLC baca: Si Elsi). Semoga.

...dari pesepeda untuk Indonesia